Entertainment

Trailer Film Godzilla vs. Kong Muncul, Apa yang Menarik?

Ahmad Redho Nugraha

Posted on January 25th 2021

Hadirnya teknologi CGI membuat sejumlah film fiksi ilmiah -yang menyajikan adegan pertarungan monster- satu per satu mulai dibuatkan reboot-nya. Yang terbaru adalah Godzilla vs. Kong. Film ini meneruskan kesuksesan stand alone Kong: Skull Island (2017) dan Godzilla: King of Monster (2019) yang menghibur penonton dengan pertarungan monster berukuran raksasa.

Warner Bros. Studio sendiri telah merilis video trailer film Godzilla vs. Kong, yang jadwal penayangannya kini dimajukan 26 Maret 2021. Selain trailer, studio tersebut juga turut merilis lebih banyak informasi tentang plot. Dalam film itu diceritakan Kong dan pelindungnya, Jia, tengah berusaha menemukan rumah aslinya.

Godzilla vs. Kong digarap oleh sutradara Adam Wingard. Ia terkenal berkat adaptasi serial Death Note live action untuk Netflix. Shun Oguri, aktor Jepang pemeran Takiya Genji dalam film adaptasi live action Crows Zero akan memulai debutnya di Hollywood melalui film ini.


Bocoran lainnya dari Legendary mengungkapkan jika Godzilla dan Kong tidak akan menjadi satu-satunya makhluk raksasa yang muncul di film ini. Meski tentu saja pertarungan kedua monster itulah yang akan mendominasi alur cerita.

Trailer Godzilla vs. Kong memperlihatkan Godzilla sebagai sosok monster jahat. Berbeda dengan kedua film Godzilla sebelumnya. Karakter Kyle Chandler yang diperankan Mark Russell mengatakan jika Godzilla seperti menggila tanpa sebab yang diketahui. Diduga ada kekuatan dari luar yang mengendalikannya dan hal itu membuatnya menjadi lebih agresif.

Film Godzilla vs. Kong akan mengambil latar 40 tahun setelah peristiwa di film Kong: Skull Island, yang terjadi pada masa Perang Vietnam. Jika di film tersebut tinggi Kong hanya 104 kaki, di trailer Godzilla vs Kong memperlihatkan jika Kong hampir sama tingginya dengan Godzilla. Itu berarti tingginya kemungkinan sudah hampir mencapai 393 kaki.

Selain itu, Kong juga tampak dilengkapi senjata kapak raksasa dan dibantu dengan manusia dan Monarch untuk melindungi Jia, gadis muda yang menjadi pembimbingnya.

Selain Godzilla dan Kong, dua sosok Titan lain yang muncul di trailer adalahh Nozuki, monster ular raksasa bersayap. Serta Warbar, monster kelelawar raksasa bersayap merah. Kedua monster ini diperlihatkan tengah bertarung melawan Kong. Namun tidak ada informasi mengenai peran kedua monster tersebut dalam alur cerita Godzilla vs. Kong.

Hal lain yang juga menarik perhatian di dalam trailer tersebut adalah petunjuk kemunculan Mechagodzilla. Penggemar waralaba Godzilla versi Toho, Jepang tentu sudah tidak asing lagi dengan Godzilla versi robot ini.

Mechagodzilla dan Godzilla pernah bertarung di film Godzilla vs Mechagodzilla keluaran tahun 1974. Meskipun awalnya Mechagodzilla terbukti sebagai alien, tetapi kemudian, Mechagodzilla di masa depan diubah sebagai senjata buatan manusia.

Tidak ada wujud fisik Mechagodzilla dalam trailer-nya, tetapi ada beberapa petunjuk di trailernya yang membuktikan bahwa Mechagodzilla kemungkinan akan muncul.

Bahkan sinopsis resmi film Godzilla vs. Kong mengatakan jika karakter antagonis sebenarnya dari film ini adalah manusia. Mungkinkah jika Mechagodzilla didesain manusia untuk mengadu domba Kong dan Godzilla? Sayangnya, kita harus menunggu seidkit lebih lama lagi untuk mengetahui jawabannya.(*)

Artikel Terkait
Entertainment
Sinopsis 'Sonic The Hedgehog', Perjuangan Sonic Melarikan Diri dari Ilmuwan Gila

Entertainment
Review 'Birds of Prey', Emansipasi Super Seksi

Entertainment
‘Godzilla vs Kong’ Jadi Film Paling Banyak Dibajak Tahun 2021