Hobi

Pokemon Go Munculkan Mega Pidgeot di Event Mega September

Ahmad Redho Nugraha

Posted on September 19th 2020

Kemunculan fitur evolusi mega (Mega Evolution) di game Pokemon Go kini menjadi daya tarik baru bagi para pemainnya. Setelah merilis fitur ini untuk ketiga Pokemon starter generasi satu dan Beedrill, kini giliran pokemon burung Pidgeot yang mendapat jatah Mega Evolution.

Mega Pidgeot kini muncul di game sebagai boss Mega Raid. Pemilik Pidgeot dapat mengevolusikan Pidgeot mereka menjadi Mega Pidgeot dengan mengumpulkan 100 Pidgeot Mega Energy. Itu adalah item baru di dalam game yang dapat dipergunakan untuk mengevolusikan pokemon ke evolusi mega. Item ini bisa didapatkan dengan berpartisiasi pada Mega Raids.

Mega September adalah event yang berlangsung sepanjang 3 minggu yang berhubungan dengan fitur evolusi mega. Pekan ketiga akan dimulai pada 22 September mendatang. Dalam periode Mega September juga akan diadakan quest Timed Research khusus untuk meng-unlock Mega Gengar pada event Halloween Oktober mendatang.

Selain Mega September, pokemon legendaris Articuno juga akan menjadi Raid Boss hingga 25 September mendatang, sebelum nanti digantikan oleh Zapdos.(*)

Artikel Terkait
Hobi
Niantic Perbaiki Fitur Mega Evolutions Pokemon Go yang Dinilai "Kemahalan"

Hobi
Fitur Mega Evolutions Pokemon Go Tersandung Persoalan 'In-app Payment'

Tech
Catat! Pokemon Go Tak Bisa Dimainkan di Perangkat Ini Mulai Oktober