![]() |
Posted on August 10th 2020 |
(Getty Images)
Selenators mana nih suaranya? Baru-baru ini Selena Gomez membagikan gimana cara ia menjaga kesehatan mentalnya di tengah pandemi. Artis pemilik album Rare ini berkata, “Masa sekarang memang nggak gampang untuk dihadapi untuk siapapun,” katanya dilansir dari Entertainment Today.
“Keadaan ini gak normal dan mempengaruhi banyak orang, terutama pada kondisi kesehatan mental mereka,” lanjutnya. Pelantun Wolves ini juga berkata bahwa pasti nggak ada yang berpikir bahwa mereka akan menghadapi banyak pikiran negatif karena pandemi ini.
Selena sendiri mengakui ia sendiri mengalami kesulitan di masa pandemi. Namun, nggak diam dan membiarkan aja, ia memilih untuk mencari tahu apa yang dibutuhkan untuk tetap survive.
“Aku punya teman-teman yang baik banget dan aku pergi ke terapi (psikologis) untuk menjaga mentalku tetap positif.”
Penyanyi kelahiran 28 tahun lalu ini juga menambahkan, “Aku mempelajari banyak hal tentang diriku sendiri. Aku mencari tahu tentang negaraku lebih dalam dari yang pernah aku pelajari di sekolah. Jadi aku sangat bersyukur untuk itu semua.”
Memang, coronavirus yang sudah menginfeksi seluruh bagian dunia menyebabkan banyak perubahan yang nggak disangka dan benar-benar mempengaruhi hidup kita. Penting buat kita untuk tetap berhubungan dengan orang-orang terdekat dan selalu bersyukur agar nggak terjebak di kumpulan pikiran-pikiran negatif yang sering muncul.
Pemilik brand kecantikan Rare Beauty ini juga belakangan ini punya program baru, yaitu program memasak bernama Selena + Chef. Kegiatan masak-memasak ini juga membantu dirinya menjaga kondisi mental lho!
Di program tersebut Selena menjadi koki dengan arahan koki profesional secara jarak jauh. Mengetahui dirinya bisa menjadi hiburan untuk para penggemarnya membuatnya senang. “Aku harap kalian tertawa karena aku kelihatan seperti orang bodoh (saat memasak),” ujarnya.
Bintang pop ini juga sempat istirahat dari media sosial karena banyaknya konten tentang masa pandemi yang terasa berdampak buruk baginya. Ia pun memilih untuk melakukan kegiatan lain, salah satunya belajar main gitar.
Nah, bisa ditiru nih. Daripada merasa khawatir berlebihan dengan berita yang nggak bisa kita kontrol di media sosial, nggak masalah untuk menghindarinya dulu. Mendingan melakukan hobi atau belajar hal baru yang lebih bermanfaat!
Ingat, selalu peka sama diri sendiri. Sadari kalau ada perubahan emosi atau psikologis yang berlangsung lama atau nggak wajar. Jangan ragu untuk membicarakannya ke orang terdekat atau ke ahlinya kalau perlu. Mental health matters! (*)