Entertainment

Lewat Lagu 'Adaptasi' Tulus Ajak Kita Terbiasa dengan Normal Baru

Kezia Kevina Harmoko

Posted on May 24th 2020


(popmama.com) 

Tepat 23 Mei lalu musisi kenamaan Indonesia, Tulus, merilis sebuah lagu untuk membantu kita "beradaptasi" dengan situasi sulit yang terjadi sekarang lewat lagu berjudul Adaptasi. Lagu ini punya nada lembut khas Tulus yang bikin perasaan kita tenang banget deh!

Dengan aransemen musik yang dibuat oleh Petra Sihombing, alunan lirik sederhana dan manis yang dilantunkan Tulus menjadi sangat mengena bagi para pendengarnya. Apalagi liriknya memang related banget deh sama keadaan di masa sekarang! Keadaan di mana kita harus menjalani normal baru (new normal) dalam kehidupan. Misalnya di bagian verse pertama ini nih.

“Berdiam di dalam rumah ini denganmu

Dari malam hingga malam lagi

Terkungkung langkah ragu tak ke mana-mana

Dari Rabu hingga Rabu lagi”

Pasti deh selama menyebarnya pandemi Covid-19 ini kita jadi nggak bisa ke mana-mana karena imbauan untuk di rumah aja. Perasaan was-was akan tertular tentunya dirasakan banyak masyarakat sehingga tetap diam di rumah menjadi satu-satunya pilihan yang paling aman.

Gak jarang, banyaknya waktu di rumah ini bikin kita jadi lebih dekat dengan keluarga di rumah yang biasanya punya kesibukan masing-masing bukan? Seperti di lirik bagian bridge nih.

“Semakin banyak waktu untuk bicara

Semakin kupaham harapmu apa

Semakin banyak waktu untuk bersama

Bersyukur kau utuh jiwa raga”

 

Manis banget kan liriknya? Eits, tunggu dulu sampai bagian chorusnya.

“Bila ini belum akan reda

Tetap kita saling menjaga

Hari depan tak ada yang tau

Hatimu sangat berharga kuingin engkau tau

Aku sayang kamu”

Memang untuk Indonesia pandemi Covid-19 ini belum terlihat akan usai dalam waktu dekat ya. Oleh karena itu, kita wajib banget deh tetap berada di rumah agar penyebaran virus bisa cepat selesai.

Kalau kita masih sayang dengan orang yang kita sayangi, tetap berada di rumah menjadi salah satu bentuk cinta untuk mereka lho! Dengan tetap berada di rumah, kita bisa mencegah terpapar atau menyebarkan virus satu ini.

Tulus sendiri sudah memberikan kode-kode akan merilis lagu Adaptasi ini melalui postingan Instagramnya pada 23 Mei lalu. Sang pembuat aransemen lagu, Petra Sihombing, juga ikut berkomentar di postingan tersebut. Baru deh 24 Mei ini video lirik lagu tersebut dirilis.

 

Nah, sudah dengerin lagunya? Jangan lupa untuk tetap di rumah aja dan selalu jaga kesehatan ya!

Artikel Terkait
Entertainment
#TulusAdaptasi Mengajak Kita Untuk Beradaptasi Dengan Menggambar!

Entertainment
7 Lagu Terbaik dari Album Baru HONNE 'no song without you'

Entertainment
Betapa Absurdnya Video Musik ‘Lose Somebody’ One Republic dan Kygo