![]() |
Posted on April 26th 2020 |
Film terbaru Netflix, Extraction, merupakan film action yang kalau saat ini sedang nggak terjadi pandemi, pasti sedang tayang di bioskop kesayanganmu.
Extraction menampilkan Chris Hemsworth -- our lovely Thor -- sebagai aktor utama. Selain Hemsworth, juga ada David Harbour (Stranger Things).
Nggak tanggung-tanggung, Extraction diproduseri langsung oleh Russo Brothers. Joe Russo menulis naskah Extraction berdasarkan novel grafisnya Ciudad (2014). Film ini disutradarai oleh Sam Hargrave, mantan stuntman Marvel yang kini menjadi filmmaker.
Russo Brothers sendiri dikenal karena menyutradarai Captain America: The Winter Solider (2014), Captain America: Civil War (2016), Avengers: Infinity War (2018) dan yang paling sukses -- Avengers: Endgame (2019).
Kisahnya tentang Tyler Rake (Chris Hemsworth), operator SASR yang menjadi tentara bayaran. Ia direkrut oleh sesama tentara bayaran, Nik Khan untuk menyelamatkan Ovi Mahajan Jr., anak dari pemilik kartel narkoba terbesar di India, Ovi Mahajan Sr.. Ia diculik oleh bandar narkoba nomor satu di Bangladesh, Amir Asif.
Ketika Rake berusaha menyelamatkan Ovi, Saju, mantan tentara pasukan khusus yang juga tangan kanan ayah Ovi, turut berusaha membawa kembali Ovi karena takut keluarganya dibunuh dan ingin menghindari pembayaran uang tebusan. Asif pun memerintahkan lockdown di Dhaka, tempat tinggal Ovi Mahajan Sr..
Dibandingkan dengan The Raid
Extraction disebut-sebut memiliki karakter yang mirip dengan The Raid. Namun, Extraction nggak sekeren The Raid menurut reviewer, karena adegan pertarungannya kurang menunjukkan skill aktornya dan nggak 'dinamis' layaknya John Wick.
Hmm, kalau menurut kamu gimana? Coba deh tonton Extraction, and let us know your thoughts! (*)