![]() |
Posted on March 31st 2020 |
Ending March with Love! BTS baru saja menghibur para ARMY -- fans mereka -- melalui penampilan gemas title track 'Boy With Luv'! Performance ini juga mereka lakukan di depan audiens #HomeFest bareng The Late Late Show with James Corden, Selasa (31/3).
BTS tampak mengenakan pakaian casual mereka saat membawakan lagu mereka yang hits di tahun 2019 tersebut. Video pun diambil di ruang latihan mereka di Korea Selatan.
Sebelum tampil #HomeFest, A Late Late Show terlebih dahulu menampilkan wawancara online James Corden dan ketujuh member BTS. Dalam wawancara tersebut, V dan RM memberikan pesan mengharukan bagi para ARMY maupun penonton #HomeFest lainnya.
BTS pose bareng James Corden saat syuting Carpool Karaoke. (Teen Vogue)
"ARMY, apakah kabar kalian baik-baik saja? Kami sangat merindukan kalian dan ingin segera bertemu kalian," kata V dalam Bahasa Korea.
Pesan selanjutnya disampaikan oleh sang leader, RM, dalam Bahasa Inggris. Ia mengingatkan bila social distancing saat ini penting sekali untuk dilakukan.
"Di saat-saat di mana social distancing sangat krusial, kami sangat bersyukur kami bisa connect dengan kalian lewat ini (#HomeFest)," ucap RM.
Menurutnya, walaupun saat ini keadaan tidak memungkinkan untuk bertemu, tetapi bukan berarti hubungan yang dimiliki BTS dan ARMY lenyap.
"Mungkin saat ini kita seakan-akan sedang terisolasi, tetapi kita masih terhubung melalui keberanian kita," katanya.
Ia pun menambahkan, "Ini merupakan masa-masa yang sulit bagi semua orang di dunia sekarang. Tapi kita melihat orang-orang menunjukkan solidaritas, perhatian dan dukungan untuk satu sama lain."
Tetap semangat ya, ARMY! Walau sudah rindu banget nonton BTS live, kita ikutin pesan RM dulu ya: social distancing! (*)