![]() |
Posted on January 22nd 2020 |
Gary Dauberman (Variety)
Untuk para pecinta horor, ini saat yang paling mendebarkan sebab Gary Dauberman, penulis naskah dan sutradara ‘Annabelle’ dan ‘It’ telah menandatangani sebuah perjanjian. Gary setuju bekerja sama dengan Universal Content Productions (UCP) untuk membuat TV series.
Melansir Hollywood Reporter, pakta NBC Universal Content Studios akan memiliki kesempatan pertama untuk proyek yang ditulis Gary di seluruh platform-nya. Gary akan menjadi produser dan menulis naskah di bawah gawang Coin Operated, perusahaan produksi yang baru saja dirilisnya.
UCP sekarang sudah menjadi bagian dari NBCUniversal Content Studios, sebuah unit baru di bawah Bonnie Hammer. UCP sendiri memiliki proyek di sejumlah layanan streaming, termasuk beberapa proyek untuk Peacock, layanan streaming NBCU yang akan diluncurkan akhir tahun ini.
Film ‘It’ ditulis oleh Gary dari novel Stephen King dan menuai kesuksesan ketika dirilis. Pada tahun 2019, seri keduanya laris di box office dengan pendapatan USD 473 juta. Gary memang dikenal sebagai penulis dan produser hebat. Selain ‘It’ yang terkenal, ada pula karya dia ‘The Conjuring’, dan ‘Annabelle’, ‘Annabelle: Creation’, dan ‘Annabelle Comes Home’. Sepanjang tahun 2019 ‘It’ dan ‘Annabelle’ merupakan film horor paling laris.
Selain di kancah perfilman, Gary juga sukses menulis untuk serial di televisi. Gary dan Mark Verheiden menciptakan serial DC Universe ‘Swamp Thing’.
Sebenarnya, Gary bukanlah satu-satunya yang pernah ditawari untuk berproyek bareng UCP. Ada Sam Esmail, Nick Antosca, Emmy Rossum, Steve Piet, dan Patrick Macmanus - deretan penulis naskah dan sutradara yang diajak bekerja sama.
Menurut kalian gimana kalau 'It' dan 'Annabelle' jadi dibuat series? (*)