Korea

Jeon Somi Lama Tak Comeback, Netizen Sayangkan Bakatnya

Alda Alviani

Posted on January 29th 2023

Jeon Somi baru-baru ini disebut menyia-nyiakan bakat karena sudah lama tidak melakukan comeback.

Setelah bergabung dengan The Black Label, karier Jeon Somi mulai terlihat menanjak secara signifikan. Ia terlihat makin percaya diri sebagai solois dan dengan cepat menciptakan serangkaian hits.

Sebelumnya, ia mengungkapkan itu semua tidak lepas dari dukungan sang CEO, Teddy Park. Namun, baru-baru ini netizen menyayangkan Somi yang sudah lama tidak comeback dan baru merilis sedikit lagu sampai sekarang. 

Terlepas dari aktivitas syuting iklannya yang cukup rutin, rasanya baik agensi maupun Somi seperti telah ‘mengesampingkan’ bakatnya. Setelah merilis album XOXO di penghujung tahun 2021, banyak penggemar yang telah menantikan comeback selanjutnya. 

Baca Juga: Ketulusan Teddy Jadi Alasan Somi Gabung The Black Label

Namun, di tahun 2022, Somi justru tidak merilis musik apa pun dan satu-satunya aktivitas di industri musik adalah menjadi MC untuk acara MAMA 2022. Hal ini kemudian menjadi diskusi di komunitas Pann karena strategi promosi The Black Label terhadap Somi dinilai membingungkan.

Beberapa di antaranya memberikan pendapat dan pertanyaan yang beragam tentang jadwal Somi tanpa comeback selama hampir 2 tahun. Mereka khawatir jika Somi terlalu lama dalam kondisi ini, penggemarnya akan menyusut dan ia bisa kehilangan popularitasnya di media. 

Meskipun begitu, banyak penggemar yang juga membela kalau Somi masih melakukan pekerjaan dengan baik. Lagi pula, ia masih memiliki popularitas yang cukup besar dengan banyak tawaran iklan dan memiliki penghasilan yang stabil serta citra yang diakui secara nasional. 

Baca Juga: Gara-gara Buah, Jeon Somi Produksi Sendiri Lagu Watermelon di Album XOXO

Sementara sebagai solois, Somi tidak terikat dengan jadwal grup. The Black Label sendiri juga mengutamakan kebebasan para artisnya. Jadi, masuk akal jika Somi memiliki lebih banyak waktu dalam memutuskan membuat dan memproduksi musiknya sendiri. Ketika Somi telah menyempurnakan musiknya, ia dan Teddy pasti akan memiliki rencana untuk comeback

“The Black Label sebenarnya bukan perusahaan hiburan (melainkan label rekaman) jadi Somi bisa melakukan apapun yang ia suka. Ia akan merilis musik baru ketika waktunya tiba,” tulis fans dikutip dari KBIZoom.

Seperti yang diketahui, Somi debut sebagai solois dengan album XOXO pada 2021. Beberapa lagu andalannya seperti Birthday, What You Waiting For, Dumb Dumb, dan XOXO semuanya berhasil menuai respons yang positif. Jadi, mari kita nantikan kabar selanjutnya dari Jeon Somi! (*)

Gambar: AllKpop

Artikel Terkait
Korea
Gara-gara Buah, Jeon Somi Produksi Sendiri Lagu Watermelon di Album XOXO

Korea
Ketulusan Teddy Jadi Alasan Somi Gabung The Black Label

Korea
BPM Mengonfirmasi VIVIZ Akan Comeback Akhir Bulan Ini