Entertainment

Drakor 'Gyeongseong Creature' Segera Tayang, Ada Park Seo Joon dan Han So Hee

Sastia Ainun Ningdyah

Posted on January 18th 2023

Park Seo Joon dan Han So Hee bintangi drakor Gyeongseong Creature

Gyeongseong Creature merupakan drakor thriller produksi Netflix Original yang bakal tayang pada 2023 ini. Meskipun belum ada informasi jadwal tayang secara pasti, serial Korea Selatan ini sudah banyak yang menanti nih.

Pasalnya, serial ini menceritakan tentang bagaimana melawan makhluk mengerikan yang lahir dari keserakahan manusia. Membawa latar musim semi tahun 1945, di kota Gyeongseong, serial ini sangat dinantikan karena banyak plot menarik, seru, dan menegangkan.

Tak lupa, pelanggan Netflix tentu akan familiar dengan penulis skenario drakor ini, Kang Eun Kyung. Beberapa drakor populer juga ditulis oleh penulis yang sama. Mulai dari dr. Romantic, Forecasting Love and Weather, dan The World of The Married

Cast Gyeongseong Creature

Tiga dari sekian banyak drakor karya Kang Eun Kyung tadi, sempat menjadi trending juga lho. Maka tak heran jika drama yang dibintangi oleh sejumlah artis papan atas di Korea Selatan ini sangat dinantikan oleh para fans idola mereka. Siapa saja sih mereka? Ini dia jawabannya.

1. Park Seo Joon – Jang Tae Sang

Siapa sih yang tidak kenal dengan aktor satu ini? Meskipun usianya sudah berkepala tiga, Park Seo Joon tak henti-henti mendapat tawaran main di berbagai drama Korea sampai film internasional. Bahkan, ia juga ikut menjadi pemain dalam The Marvels, dari Marvel Comics lho.

Berperan sebagai peran utama Jang Tae Sang, pemain ini akrab dikenal dengan karyanya di drakor JTBC populer Itaewon Class sebagai Park Sae Roy. Peran terakhirnya dalam serial drakor adalah sebagai bintang tamu di Record of Youth.

Baca Juga: 'The Glory Season 2' Tayang di Netflix Bulan Maret 2023, Benarkah?

2. Han So Hee – Yun Chae Ok

Pemain drama My Name, Han So Hee, berperan sebagai pemeran utama Yun Chae Ok, dalam serial ini. Sejak membuat debut di dunia drakor tahun 2017 lalu, Han So Hee telah membintangi beberapa drakor paling populer di Netflix. Baik dalam konten berlisensi maupun asli.

Adapun konten berlisensi, Han So Hee telah membintangi 100 Days My Prince , dan The World of the Married . Sayangnya, judul drama yang terakhir tidak tersedia untuk streaming di Netflix di AS.

3. Wi Ha Joon – Kwon Joon Taek

Bagi kamu yang nonton serial Squid Game dan 18 Again, tentu tidak asing dengan aktor satu ini bukan? Kali ini, Wi Ha Joon berperan sebagai peran pendukung, bernama Kwon Joon Taek. Wajah yang sangat familiar bagi pelanggan Netflix, Wi Ha Joon telah membintangi Netflix Originals Something in the Rain, Romance Is a Bonus Book, dan Little Women.

Selain para pemeran di atas, ada pemain lain yang tentu tidak asing bagi pencinta drakor. Mulai dari pemain pendukung di Start-Up, Hospital Playlist, Vincenzo, dan Hometown Cha-Cha-Cha. So, buat kamu yang menantikan acting dari Park Seo Joon dan Han So Hee, tunggu update selanjutnya.  

Foto: whats on Netflix

Artikel Terkait
Entertainment
Penulis 'Itaewon Class' Bakal Tambah Kejutan Scene yang Tak Ada di Webtoon

Opinion
Alasan Rating The King: Eternal Monarch Merosot Lawan The World of the Married

Entertainment
Park Seo Joon hingga Kwon Nara Ungkap Sisi Menarik 'Itaewon Class'