![]() |
Posted on January 17th 2023 |
Mode Y2K yang sempat booming di kalangan anak muda era awal 2000-an ngetren lagi nih. Tren mode Y2K bahkan digadang bakal jadi salah satu tren fashion yang mendominasi tahun 2023.
Tren mode yang satu ini juga sudah banyak yang diikuti oleh para idol KPop, salah satunya Jennie BLACKPINK. Idol yang punya julukan queen of fashion ini ternyata sudah cukup lama lho memakai outfit ala Y2K, yang tentunya trendi dan bisa jadi ide OOTD-mu saat hangout. Penasaran seperti apa mix and match style Jennie BLACKPINK ala tren mode yang satu ini?? Yuk, intip di bawah.
1. Simple dan Trendi dengan Sweatsuits
Sweatsuits jadi salah satu item yang melekat banget nih dengan tren Y2K. Setelan yang populer banget di tahun 2000-an ini dulunya sering dikenakan oleh sederet selebriti terkenal seperti Britney Spears hingga J.Lo.
Setelah tren Y2K booming lagi, setelan ini pun turut populer kembali dan Jennie jadi salah satu selebriti yang ikut meramaikannya. Buat kamu yang mau mix and match yang simple tapi masih tetap terlihat trendi, kamu bisa coba pakai fashion item yang satu ini.
Baca Juga: Selain Chanel, Ini 5 Brand Fashion Jennie BLACKPINK yang Gak Kalah Mewah
2. Stylish dengan Celana Kargo
Celana yang satu ini juga termasuk fashion item khas Y2K lho! Buat kamu yang berjiwa petualang dan suka hangout di outdoor, kamu bisa intip ide style Jennie BLACKPINK dengan celana kargo. Selain terlihat stylish, style yang satu ini juga bisa memberikan kesan fresh dan pastinya gak bikin kamu ribet selama hangout.
3. Pakai Double Denim? Siapa Takut
Ada yang bilang, pakai jenis bahan atau warna yang sama itu bikin outfit keliatan gak hidup tapi Jennie bisa mematahkan opini itu. Buktinya, dengan memakai double denim ia masih keliatan stylish. Nah, kamu berani coba mengikuti stylenya yang satu ini gak?
Baca Juga: BLACKPINK Jadi Grup KPop Satu-satunya yang Tampil dalam Konser Amal di Perancis
4. Tampil Kece dengan Low Rise Jeans
Celana jeans dengan potongan pinggang yang rendah alias low rise jeans sempat dianggap ketinggalan zaman oleh sebagian orang. Tapi, berkat tren Y2K, jenis jeans yang satu ini tampaknya kembali populer lagi. Ditambah lagi, Jennie juga beberapa kali kedapatan memakai celana ini seperti foto di atas.
Buat kamu yang ingin tampil kece saat hangout, kamu juga bisa coba nih mix and match outfit dengan celana low rise jeans.
5. Swaggie Vibes dengan Rantai Pinggang
Fashion item Y2K yang gak boleh ketinggalan adalah aksesoris rantai pinggang. Kamu bisa mix and match aksesoris yang satu ini dengan celana low rise jeans atau dengan celana bahan katun biasanya. Selain terlihat stylish, rantai pinggang juga bisa membuat penampilanmu terlihat swag seperti style Jennie BLACKPINK di atas. (*)
Gambar: Jennie BLACKPINK Instagram (@jennierubyjane)