Korea

Keren! MV ‘HOT’ Milik SEVENTEEN Berhasil Raih 100 Juta Views di YouTube

Alda Alviani

Posted on January 14th 2023

Salah satu MV SEVENTEEN yakni HOT baru-baru ini berhasil meraih 100 juta viewers di YouTube. Pencapaian terbarunya ini menjadikan HOT sebagai MV ke-5nya yang berhasil meraih rekor angka tersebut.

SEVENTEEN baru-baru ini kembali membuat rekor pencapaian barunya nih. Salah satu video musik dari album Face the Sun yakni HOT akhirnya berhasil meraih lebih dari 100 juta views di YouTube.

Dilansir dari Soompi, rekor terbaru MV HOT milik SEVENTEEN ini terhitung memiliki 100.064.783 views pada Sabtu, 14 Januari 2023. Tentunya, besaran angka ini akan terus bertambah. Rekor ini pun menjadikan MV tersebut sebagai MV ke-5 grup Mingyu cs yang berhasil menyentuh angka 100 juta views setelah MV Don’t Wanna Cry, CLAP, VERY NICE, dan Left & Right.

Gak cuma itu, MV HOT juga menjadi MV tercepat SEVENTEEN yang mampu meraih lebih dari 100 juta views. Seperti yang diketahui, MV ini baru dirilis pada 27 Mei 2022. Ini artinya HOT memecahkan rekornya dalam waktu kurang dari setahun perilisannya.

Baca Juga: Vernon SEVENTEEN Rilis Lagu Solo ‘Black Eye’, Vibes Emo Terasa Banget

MV HOT hanya memerlukan waktu kurang lebih 231 hari untuk mencapai pencapaian tersebut. Sementara rekor terdahulunya yakni MV Don't Wanna Cry sebelumnya memerlukan waktu kurang lebih 519 hari untuk meraih besaran jumlah views tersebut.

Gak cuma video musiknya, album Face the Sunnya SEVENTEEN baru-baru ini juga meraih pencapaian terbarunya lho! Circle Chart (sebelumnya dikenal Gaon Chart) baru-baru ini mengumumkan hasil akumulasi grafik album mulai dari awal hingga akhir tahun 2022.

Baca Juga: Emma Myers, Pemeran Enid ‘Wednesday’ Akui Dirinya Seorang Penggemar Berat KPop

Hasilnya, album Face the Sun milik SEVENTEEN menduduki posisi ketiga dengan perolehan penjualan sebanyak 2.867.353 album. Sementara posisi pertama diisi oleh BTS dengan album Proofnya. Serta di posisi kedua diisi oleh Stray Kids dengan album MAXIDENT.

Dengan sederet pencapaiannya ini, gak salah deh kalau grup idola besutan Pledis Entertainment ini jadi kebanggaannya para CARAT (sebutan penggemar SEVENTEE) salah satunya aktris Emma Myers. Mau nonton lagi MV HOT milik SEVENTEEN? Kamu bisa coba nonton lewat video di bawah ini. (*)

Gambar: Soompi

Artikel Terkait
Korea
8 Pesan Subliminal yang Inspiratif di MV Seventeen "Left n Right"

Korea
Jual Lebih 2 Juta Album di Minggu Pertama, SEVENTEEN Capai Rekor Baru Hanteo

Korea
SEVENTEEN Masuk 10 Besar Billboard 200 dengan ‘Face The Sun’