Entertainment

James Cameron Sebut Akan Munculkan Klan Api Suku Na’vi di Film ‘Avatar 3’

Alda Alviani

Posted on January 1st 2023

Film Avatar: The Way of Water telah membuktikan pencapaiannya yang terus meroket. Film ini bahkan didapuk jadi film box office 2022 tercepat yang mampu meraup 1 miliar dollar di pekan kedua penayangannya. 

Kesuksesan film sekuel pertama Avatar ini tentu menjadi hal yang melegakan untuk sang sutradara, James Cameron. Ini artinya ia bisa terus melanjutkan 3 project sekuel berikutnya yakni Avatar 3, Avatar 4 dan Avatar 5.

Lewat wawancara terbarunya bersama 20 Minutes, James Cameron mengungkapkan detail dan spoiler tipis-tipisnya soal film Avatar 3. Ia menyebut penonton bisa membayangkan sisi baru dari Pandora dan suku Na’vi. Ini karena ia berencana akan memperkenalkan ‘Ash people’ yang mewakili lingkungan vulkanik layaknya penduduk yang mendiami daerah gunung berapi.

Baca Juga: ‘Avatar: The Way of Water’ Masuk Jajaran Film Terlaris 2022 dalam Waktu 10 Hari

“(Ini) budaya berbeda dari yang sudah saya tunjukkan. (Unsur) api akan diwakili oleh ‘Ash People’," ujarnya dikutip dari The Direct.

Kemunculan unsur alias klan api yang diwakili oleh ‘Ash people’ ini tidak hanya sebagai penambah beragamnya suku Na’vi dalam waralaba Avatar, tetapi juga akan memunculkan perspektif baru. Cameron pun mengungkapkan jika di film pendahulunya manusia memiliki citra ‘negatif’ dan suku Na’vi memiliki citra ‘positif’, di film Avatar 3 nanti ia akan menampilkan hal yang sebaliknya.

Sayangnya, Cameron tidak menyebutkan hal tersebut lebih rinci. Jadi, sisi baru dari suku Na’vi ini masih ambigu alias bisa mengartikan banyak hal lain. Tapi, akibat dari spoiler Cameron tersebut jadinya muncul banyak spekulasi di kalangan penonton nih.

Baca Juga: 'Avatar 2: The Way of Water’ Terinspirasi Kehidupan Nyata Bawah Laut

Beberapa penonton menyebut ‘Ash People’ bisa jadi mewakili sisi gelap dari suku Na’vi, yang artinya klan ini bisa jadi lebih agresif. Seperti yang kita tahu, kedua film waralaba Avatar saat ini hanya berfokus pada planet Pandora. Jadi, bukan hal yang mustahil nih jika sekuel film Avatar selanjutnya akan menjelajahi dunia baru sambil melanjutkan kisah karakter utamanya. 

Film Avatar 3 sendiri dijadwalkan tayang pada 22 Desember 2023 mendatang. Sembari menunggu kelanjutan informasi film tersebut, kamu bisa menonton Avatar: The Way of Water yang saat ini masih tayang di bioskop. (*)

Gambar: CBR

Artikel Terkait
Entertainment
Sebelum Nonton ‘Avatar: The Way of Water’, Pahami 6 Istilah Dunia Pandora Ini

Entertainment
James Cameron Bakal Hadirkan Suku Na’vi Nomaden dalam Waralaba ‘Avatar’

Entertainment
Oona Chaplin ‘Game of Thrones’ Dikonfirmasi Jadi Karakter Villain di 'Avatar 3'