![]() |
Posted on December 8th 2022 |
Puncak serangkaian PUBG Mobile Global Championship (PMGC) 2022 bakal segera dilaksanakan. Indonesia kembali dipercaya sebagai tuan rumah dalam gelaran kompetisi esports kelas dunia.
Rencananya babak Grand Final PMGC 2022 akan berlangsung di Jiexpo Kemayoran Hall B, Jakarta Pusat pada 6-8 Januari 2023. Melihat antusiasme para pecinta PUBG Mobile di Indonesia, pihak penyelenggara terlihat mulai membuka penjualan early bird ticket untuk umum.
Terdapat potongan harga sebesar 50 persen bagi penonton yang membeli tiket di periode pertama. Harganya pun cukup terjangkau, dibandrol mulai dari Rp 20.000 saja. Adapun dua sistem tiket yang diperjual-belikan, yakni one-day dan three-day pass.
Penjualan tiket periode pertama dibuka pada 7-21 Desember 2022. Sementara untuk pejualan di periode kedua akan dimulai pada 22 Desember 2022 hingga 5 Januari 2023. Pihak PUBG Mobile Indonesia telah menetapkan tiga tier seat di babak Grand Final PMGC 2022.
Berikut untuk detail harga dan cara pemesanannya:
One Day Ticket (Early Bird)
- Tier 1: Rp 40.000
- Tier 2: Rp 30.000
- Tier 3: Rp 20.000
One Day Ticket (Normal)
- Tier 1: Rp 80.000
- Tier 2: Rp 60.000
- Tier 3: Rp 40.000
Three Day Pass Ticket (Early Bird)
- Tier 1: Rp 96.000
- Tier 2: Rp 72.000
- Tier 3: Rp 48.000
Three Day Pass Ticket (Normal)
- Tier 1: Rp 192.000
- Tier 2: Rp 144.000
- Tier 3: Rp 96.000
Pembelian tiket dapat dilakukan dengan melakukan scan pada barcode di bawah ini yang nantinya akan tersambung secara otomatis pada laman loket.com. (*)
Foto: Instagram PUBG Mobile Esports Indonesia