![]() |
Posted on May 2nd 2022 |
Tahun 2022 jadi tahunnya pecinta musik deh. Tahun ini banyak banget festival musik yang diadakan di Indonesia. Konser-konser dari para artis juga mulai banyak. Nah, simak beberapa artis berikut yang akan mengadakan konser di Indonesia!
1. Boy Pablo
Yup, band galau satu ini bakal konser di Indonesia lho! Boy Pablo akan hadir pada di Hall Basket Senayan, Jakarta. Awalnya konser ini hanya akan diselenggarakan satu hari yaitu pada 3 Desember, tapi ditambah satu hari lagi di tanggal 4 Desember. Baca selengkapnya di sini.
2. Justin Bieber
Pasti sudah pada tahu dong kalau Justin Bieber bakal datang ke Indonesia. Nah, Justin akan hadir di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta. Awalnya konser ini hanya akan diselenggarakan pada satu hari yaitu pada 3 November, tapi akhirnya diadakan juga pada 2 November. Saking banyaknya Beliebers yang mau menonton nih.
3. Louis Tomlinson
Louis bakal hadir di Indonesia pada 10 Juli mendatang! Yup, penyanyi satu ini akan tampil di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Hayo, siapa yang sudah dapat tiket?
4. Hardwell
Sudah nggak sabar buat seru-seruan diiringi musik EDM? DJ Hardwell bakal konser di Indonesia pada Desember mendatang lho. Yup, DJ satu ini sedang mengadakan tur konser seluruh dunia, tapi untuk tanggal pastinya di Indonesia masih belum diumumkan.
5. NIKI & Rich Brian
NIKI dan Rich Brian bakal pulang kampung tahun ini nih. Label yang menaungi mereka yaitu 88rising menyebut bahwa konser Head In The Clouds akan diadakan di Indonesia. Namun, belum ada pengumuman lebih detail terkait tanggal konsernya. Baca detailnya di sini.
6. Raisa
Diva Indonesia satu ini juga mengadakan konser lho tahun ini. Yup, konser It’s Personal Showcase ini akan diselenggarakan pada 14 Mei mendatang di Tennis Indoor Senayan, Jakarta. Tiketnya masih tersedia lho, yuk segera pesan~
7. Kahitna, Arsy Widianto, dan Tiara Andini
Konser bertajuk Bahaya (Mantan) Terindah live tour 2022 ini akan diselenggarakan di Bandung (Mei), Surabaya (Juni), Bali (Juli), Medan (September), dan Makassar (September). Buat kalian yang nge-fans dengan band dan penyanyi ini, segera pesan tiketnya deh~
Nah, itu dia beberapa artis yang mengadakan konser di Indonesia. Simak juga daftar festival musik yang akan digelar di Indonesia di sini.(*)