Entertainment

Little Mix Rilis MV Emosional ‘Between Us’ dan Umumkan Akan Segera Hiatus

Kezia Kevina Harmoko

Posted on December 3rd 2021

(Foto: Twitter @LittleMix)

Little Mix baru aja merilis video musik untuk lagu Between Us. Video emosional tersebut dirilis bersamaan dengan pengumuman mengejutkan: grup satu ini akan hiatus untuk pertama kalinya selama sepuluh tahun berkarya.

Dalam video musik Between Us, ketiga personil Little Mix tampak melantunkan lirik lagu dengan ekspresif. Kilasan-kilasan memori tampil di hadapan ribuan Mixers, sesi photoshoot album, syuting video musik—semuanya bikin kita terharu melihat perjuangan mereka hingga saat ini.

Di akhir video, Jade Thirlwall, Leigh-Anne Pinnock, dan Perrie Edwards berjalan ke menjauhi kamera dan video ditutup dengan potret kamera film. Di foto tersebut tertulis, “2011 – always.” Yup, Little Mix bakal selalu ada kok….

Melalui unggahan media sosial mereka, girlgroup satu ini mengumumkan bahwa steelah mereka mengadakan tur konser Confetti pada April atau Mei tahun depan, mereka akan beristirahat sejenak dari kegiatan di dunia hiburan.

“Sepuluh tahun belakangan sangat menakjubkan, petualangan terus-menerus yang sangat mengagumkan, dan kami rasa sekarang waktu yang tepat untuk beristirahat sehingga kamu bisa recharge dan mengerjakan proyek selanjutnya,” ungkap grup tersebut.

Tenang, tenang. Little Mix gak bubar kok. “Kami tidak berpisah—Little Mix akan bertahan. Kami punya rencana untuk karya baru, konser, dan sederet penampilan ke depannya. Kami telah menghasilkan banyak memori dengan kalian dan kami tak sabar untuk kembali membuatnya,” lanjut mereka.

“Kami bersaudara dan kami akan selalu ada untuk satu sama lain dan untuk kalian. Little Mix selamanya,” kata mereka di akhir pernyataan.

Meski sudah ditekankan mereka gak bubar, beberapa penggemar memang khawatir. Mereka teringat pengalaman One Direction dan Fifth Harmony yang sama-sama mengumumkan hiatus, tapi gak kunjung bersatu hingga saat ini. Eits, tapi ini Little Mix, semoga kasusnya berbeda.

November lalu, Little Mix telah merilis lagu No dan album kompilasi bertajuk Between Us. Leigh-Anne memasuki dunia akting dengan karya debutnya di Boxing Day. November lalu, Jade Thirlwall dikabarkan telah bergabung dengan manajemen yang menaungi Harry Styles, Full Stop Management. Nah, kamu sudah menonton video musik Between Us belum? Yuk, stream! (*)

 

Artikel Terkait
Entertainment
Little Mix Kode-Kode Akan Rilis Lagu ‘Cut You Off’, Diduga tentang Jesy Nelson

Entertainment
Little Mix Rilis ‘Between Us’, Lagu Emosional buat Rayakan Anniversary ke-10

Entertainment
Little Mix Umumkan Tracklist buat Album ‘Between Us’, Ada Lima Lagu Baru!