![]() |
Posted on November 18th 2021 |
(Foto: YouTube Taylor Swift)
Swifties, sudah cukup galau dengan All Too Well (10 Minute Version)? Tenang, Taylor Swift bakal bikin kalian lebih galau lagi dengan All Too Well (Sad Girl Autumn Version). Silakan, ambil lagi stok tisu kalian.
“Salah satu lagu tersedih yang pernah kutulis jadi lebih sedih lagi. Aku menyetir ke Long Pond Studios untuk merekam All Too Well (Sad Girl Autumn Version) dengan para sahabatku @aaron_dessner @heyjonlow,” ungkap Taylor melalui twitnya.
All Too Well sendiri punya beberapa versi. Ada versi yang dirilis pada 2012 lalu bersamaan dengan album Red. Ada versi rekaman ulang yang dirilis dalam album Red (Taylor’s Version). Keduanya punya durasi yang kurang lebih sama. Dengar versi yang Taylor's Version aja karena semua karya dengan keterangan tersebut berarti dimiliki penuh oleh Taylor~
Nah, di album Red (Taylor’s Version), Taylor merilis versi 10 menit dari All Too Well, versi asli dari lagu tersebut. Kini kita punya versi Sad Girl Autumn, versi 10 menit dengan iringan musik melankolis yang bikin perasaan galau makin intens. Aaron Dessner mengiringi dengan piano sedangkan Jon Low menjadi penata audio lagu ini.
(Foto: YouTube Taylor Swift)
Versi baru All Too Well ini direkam di Long Pond Studios, studio musik milik Aaron Dessner. Studio tersebut jadi tempat Taylor merekam album Folklore dan Evermore juga. Studio tersebut jadi tempat syuting film dokumenter Folklore: The Long Pond Studio Sessions!
Di luar itu, penyanyi kelahiran 31 tahun lalu itu telah merilis sebuah film pendek untuk All Too Well versi 10 menit. Penyanyi satu ini juga telah berkolaborasi dengan Ed Sheeran buat lagu Run dalam album Red (Taylor’s Version).
Taylor juga mengejutkan Swifties dengan tiba-tiba merilis video musik I Bet You Think About Me. Gaun yang dikenakan Taylor di video tersebut punya sederet fakta menarik lho. Para fans juga menemukan beberapa kode-kode yang menyiratkan bahwa 1989 akan jadi album yang direkam ulang selanjutnya.
Nah, kamu sudah dengar All Too Well (Sad Girl Autumn Version) belum? Yuk, stream! (*)