Entertainment

Taylor Swift dan Ed Sheeran Rilis ‘Run’ buat Album ‘Red (Taylor’s Version)’

Kezia Kevina Harmoko

Posted on November 13th 2021


(Foto: Spotify)

Swifties, masih terus memutar Red (Taylor’s Version)? Masih dong ya. Dalam album baru tersebut, ada satu lagi kolaborasi Taylor Swift dengan Ed Sheeran yaitu Run. Lagu tersebut jadi salah satu lagu from the vault, lagu yang belum sempat dirilis saat album orisinalnya diluncurkan.

Run punya nuansa chill dan lirik yang manis banget. Sesuai sama judulnya, lagu ini menggambarkan pasangan romantis yang ingin lari dari tempat mereka sekarang ke tempat yang lebih baik. Biar bisa menikmati waktu bareng lebih intens gitu deh.

“And run, like you'd run from the law / Darling, let's run / Run from it all / We can go like they're trying to chase us / Go where no one else is, run,” ujar mereka di bagian chorus. Kalau istilah bahasa Indonesianya mungkin kawin lari ya. Kalau bahasa Inggrisnya itu elope. Sebaiknya jangan ditiru.

Dalam album Red, Taylor sudah berkolaborasi dengan Ed buat lagu Everything Has Changed. Lagu itu berhasil jadi hits besar dan masih ikonik hingga sekarang. “Run adalah lagu pertama yang kutulis dengan Taylor dan Everything Has Changed yang kedua. Kami merekam ulang keduanya untuk Red (Taylor’s Version) yang dirilis hari ini dan keduanya keren,” ungkap Ed melalui caption unggahannya.

Dalam wawancaranya dengan Capital FM, Ed membeberkan lebih detail mengenai proses di balik Run dan Everything Has Changed. Pelantun Bad Habits itu menyebut bahwa Run ditulis terlebih dahulu, Everything Has Changed baru ditulis seminggu kemudian.

Ternyata, Ed memfavoritkan Run dan yakin bakal masuk ke album. Namun, ternyata setelah diproses, Everything Has Changed terdengar lebih oke dan akhirnya Run gak masuk di album Red. “Run teronggok beberapa tahun dan aku tak ingin mendorong Taylor [untuk merilisnya] karena itu lagu miliknya,” ungkapnya.

Meski begitu, Ed juga berharap Taylor suatu hari mendengar lagu itu lagi dan berpikir lagu itu keren. Momen itu akhirnya datang saat penggarapan Red (Taylor’s Version) dan jadi deh Run yang bisa kita dengar sekarang! Nah, kamu sudah dengar album rekaman ulang ini belum nih? Yuk, stream.(*)

Artikel Terkait
Entertainment
Ed Sheeran Ungkap Ada Lagu Baru ‘Run’ Bareng Taylor Swift dalam Album ‘Red’

Entertainment
Ed Sheeran Ungkap Sudah Rekam Ulang ’Everything Has Changed’ bareng Taylor Swift

Entertainment
Taylor Swift Bikin Kepala Swiftie Panas dengan Teka-Teki ‘Red (Taylor’s Version)