![]() |
Posted on October 20th 2021 |
Credit: Facebook via Gizmodo
Pengguna Instagram di seluruh dunia patut bersukacita. Dilansir The Verge, Rabu (20/10), situs jejaring media sosial itu akhirnya memungkinkan penggguna untuk mem-posting foto dan video melalui desktop. Rencananya, fitur ini akan segera diluncurkan secara global pada akhir pekan.
Bisa posting dari desktop menjadi salah satu hal yang sering di-request pengguna pada Instagram. Selama ini, kalian pasti selalu mengandalkan smartphone atau perangkat lain saat akan mengunggah foto ke Instagram. Untuk desktop, perusahaan sebelumnya hanya mengizinkan akses mengirim pesan (DM) dan melihat postingan terbaru, tapi tak bisa upload apa pun.
Selain itu, Instagram juga mengumumkan fitur lain seperti Collabs, di mana dua pengguna bersama-sama bisa berbagi kepemilikan satu pos Feed atau Reels. Postingan itu akan muncul ke setiap followers pengguna, menampilkan utas komentar yang sama, serta jumlah tampilan dan likes. Collabs dapat diaktifkan dari layar tag, di mana akun pertama harus mengundang terlebih dahulu. Setelah itu, akun kedua harus menerima undangan. Cara kerjanya mirip seperti Blend di Spotify.
Selain itu, ada beberapa fitur kecil yang juga hadir pekan ini. Besok, Instagram akan mulai menguji cara baru untuk membuat penggalangan dana di post, yang dapat diakses setelah mengetuk tombol "+" di kanan atas interface. Dengan begini, kalian dapat memulai penggalangan dana secara langsung melalui Instagram dan lebih mudah menautkan pengguna lain untuk berdonasi.
Ada juga sepasang fitur baru yang berfokus pada musik untuk Reels. Superbeat akan menambahkan efek pada video agar sesuai dengan ketukan lagu, sedangkan Dynamic dan lirik 3D bakal mempermudah pengguna untuk menampilkan lirik lagu selama video dan mengizinkan siapa pun untuk berkreasi lebih dalam Reels.(*)