Buat album ’Red (Taylor’s Version)‘
![]() |
Posted on June 28th 2021 |
(Foto: Kevin Mazur/WireImage)
Swifties, jangan histeris. Baru-baru ini sahabat sekaligus kolaborator Taylor Swift, Ed Sheeran, mengungkapkan fakta menarik. Penyanyi tersebut menyebut bahwa ia sudah merekam ulang Everything Has Changed, lagu kolaborasinya bareng Taylor!
Yup, pas banget sama kabar bahwa Red (Taylor’s Version) bakal rilis pada 19 November mendatang. Everything Has Changed memang salah satu lagu dari album tersebut, lagu yang hits banget malah. Kolaborasi yang pecah banget di tahun 2012.
Ed mengungkapkan fakta tersebut secara terus terang tanpa kode-kode di acara radio The Official Big Top 40. Di acara tersebut, ada momen Q&A bareng fan melalui Zoom. Salah satu fan bertanya kapan pelantun Perfect itu akan merekam ulang Everything Has Changed.
“Aku telah menyelesaikannya. Aku telah merekamnya,” ujar penyanyi kelahiran 30 tahun lalu itu pada pembawa acara Will Manning dan penggemar yang menyaksikan. Jawaban itu disambut teriakan antusias oleh sang host. Everything Has Changed (Taylor’s Version) bakal datang nih!
Bukan sampai di sana aja. Penyanyi asal Britania Raya itu juga spill sedikit tentang proyek yang lagi dikerjakan sahabatnya itu. “Aku bisa bilang, Taylor punya beberapa kejutan buat kalian,” ungkapnya. Wah, siap-siap, Swifties!
Selain Everything Has Changed, dua musisi ini sebenarnya sempat mengungkapkan bahwa mereka punya satu lagu lain yang ditulis. Ed berkata pada Rolling Stone beberapa saat setelah peluncuran Red bahwa mereka “menulis dua lagu, satu ada di album [Red] dan satunya lagi masih belum di mana-mana.“
Kabar baiknya, versi rekaman ulang Red bakal memasukkan semua lagu-lagu yang tadinya unreleased. Mungkinkah lagu karya Ed dan Taylor yang belum dirilis itu bakal termasuk? Semoga aja!
Di luar itu, Ed baru aja meluncurkan lagu baru berjudul Bad Habits sebagai awalan album barunya. Taylor sebagai sahabat juga mengekspresikan dukungannya melalui twit lho. Duh, persahabatan yang heartwarming banget ya?
Tangkapan layar twit @taylorswift13
Sambil menunggu Everything Has Changed (Taylor’s Version) rilis, dengar dulu deh lagu emosional satu ini. Ingat, kalau nanti versi rekaman ulangnya sudah dirilis, stream yang versi Taylor’s Version ya! (*)